Sekali pun kau pria terjahat yang pernah ku kenal.
Aku tetap suka
Sekali pun kau tak mempedulikanku
Aku tetap saja memikirkanmu
Bahkan dalam mimpiku
Sekalipun kau terlahir bukan untuk ku.
Aku tetap menginginkanmu
Dan ketika kau dengan segala kekuranganmu.
Bukan termasuk dalam tipe pria yang ingin ku jadikan imam.
Hingga kini aku tetap memilihmu
Sekalipun kau tak pernah berdoa tentang aku.
Aku selalu mendoakanmu
Agar kau selalu baik baik saja
Dan agar kita berjodoh
Karena aku percaya.
Kau mampu membawaku ke arah yang lebih baik.
Karena kau lah yang berani berhijrah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar